Usai NasDem, Kaswadi Kantongi Rekomendasi PPP dan PKB

MAKASSAR,SUSELNET.COM-Setelah menerima rekomendasi dari Partai Nasdem dan Partai Golkar, Petahana Bupati Soppeng HA Kaswadi Razak SE kembali menerima rekomendasi dari PPP. Rekomendasi ini diserahkan Ketua DPW PPP Sulsel M Aras.

Penyerahan rekomendasi PPP dalam bentuk format B1-KWK akan kita serahkan di Soppeng bersama dengan pengurus DPC PPP dalam sebuah acara resmi,” ujar Aras yang juga anggota DPR RI ini.

Rekomendasi usungan PPP ini diserahkan kepada pasangan Andi Kaswadi Razak-Luthfi Halide di kediaman M Aras, Jl Beruang, Kecamatan Mamajang, Makassar, Selasa (3/3/2020).

Sementara itu, Sekretaris DPC PPP Soppeng Alimuddin Usman mengungkapkan bahwa setelah penyerahan Rekomendasi ini maka se
luruh potensi PPP akan dikerahkan untuk kemenangan AKAR – LHD di Pilkada Soppeng 2020.

” Setelah Rekomendasi ini diserahkan, maka seluruh potensi yang dimiliki PPP milai dari DPP, DPW, DPC (Kabupaten), PAC (Kecamatan) hingga ke Pimpinan Ranting (Desa/Kelurahan) mulai sekarang akan dikerahkan dalam memenangkan Bakal Paslon ini pada Pilkada Soppeng 2020″ ujarnya

Sebelumnya di tempat terpisah,Ketua DPW PKB Sulsel Azhar Arsyad menyerahkan surat rekomendasi usungan PKB kepada petahana bakal calon Bupati Soppeng HA Kaswadi Razak, Selasa (3/3/2020).

Surat rekomendasi usungan PKB pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2020 itu diserahkan di Jakarta.

Sekadar informasi,hingga saat ini dari tujuh partai pemilik kursi di DPRD Soppeng, empat diantaranya telah menyerahkan rekomendasi usungannya kepada HA Kaswadi Razak SE masing masing Partai Golkar,Nasdem,PKB, PPP.

Sementara yang belum mengeluarkan Rekomendasinya adalah Partai Demokrat,Partai Gerindra dan PDIP.

Silahkan Berkomentar