HUT PDIP ke-51, Danny Pomanto: Semangat untuk Rakyat Kuncinya!

MAKASSAR, SULSELNET.COM – DPC PDI-Perjuangan Kota Makassar merayakan Ulang Tahun PDIP ke-51 di Sekretariat TPD Sulawesi Selatan, Rabu (10/01/2024).

Peringatan tersebut dihadiri ratusan kader PDIP Kota Makassar. Termasuk Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto.

Danny Pomanto juga turut menyaksikan sambutan dan arahan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri secara virtual.

Sebagai kader, Danny Pomanto menilai ulang tahun ke-51 PDIP itu sangat spesial karena bertepatan dengan momentum tahun politik.

“Ulang Tahun ke 51 ini agak spesial karena masuk di tahun politik. Tentunya tadi perintah Ketum jelas sekali kita harus terus semangat untuk rakyat. Itu kuncinya,” tegas Danny Pomanto.

Apa yang menjadi penekanan Ketum PDIP tentunya sejalan dengan kerja-kerja Danny Pomanto dalam menjalankan roda pemerintahan.

Semangat untuk rakyat ditunjukkan dengan lahirnya beragam inovasi yang berujung pada peningkatan kesejahteraan rakyat. Program yang disusun jelas pro dengan rakyat. Seperti membangun kemandirian rakyat lewat program Lorong Wisata yaitu sel terkecil dari sebuah kota metropolitan.

Lorong Wisata diyakini mampu menggerakkan roda perekonomian berbasis lorong. Geliat ekonomi nampak di Lorong Wisata melalui pengembangan produk UMKM seperti kerajinan tangan maupun usaha kuliner yang dapat dipasarkan langsung di Lorong Wisata sehingga manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat.

Saat ini sudah lebih dari 2 ribu Lorong Wisata yang dikembangkan di Kota Makassar dengan 21 konten di dalamnya. Mulai food security hingga pengembangan UMKM Lorong. (*)

Silahkan Berkomentar